5 Tempat Wisata Di Aceh Yang Wajib Anda Kunjungi

Dani Febrian
· 1 tahun yang lalu · 19 min read
5 Tempat Wisata Di Aceh Yang Wajib Anda Kunjungi

 

Provinsi Aceh  terletak di utara Indonesia menyimpan begitu banyak keindahan, baik itu keindahan alam ataupun keindahan budayanya. Aceh yang mempunyai nama lain Serambi mekkah ini mempunyai serta menjalankan hukum syariat yang dihormati oleh umat beragama lainnya. Menarik bukan? Jika Anda belum mempunyai rencana liburan akhir tahun mau kemana, mungkin Aceh dapat menjadi pilihan anda, berikut beberapa tips 5 tempat yang wajib anda kunjungi ketika anda berlibur di Aceh :

1. Masjid Raya Baiturrahman

Bangunan ibadah  ini telah menjadi saksi banyak kejadian bersejarah yang terjadi di Aceh, yang paling terakhir bangunan dari masjid ini mampu bertahan dari bencana alam besar Tsunami yang menimpa provinsi Aceh pada tahun 2004. Kini bangunan dari Masjid Raya Baiturrahman menjadi ikon kota Aceh dan menjadi destinasi wisata religi nomor satu di kota tersebut. Bangunan utama dari masjid ini memiliki cat warna putih dengan atap kubah berwarna hitam serta dikelilingi oleh tujuh menara. Pada bagian depan masjid juga terdapat kolam dengan pancurannya yang tentunya menambah kesan kemegahan dari Masjid Raya Baiturrahman.

2. Museum Tsunami

Pada tahun 2004 wilayah Aceh pernah mengalami kejadian bencana luar biasa Tsunami yang sangat memilukan bangsa Indonesia bahkan hingga seluruh dunia.Beberapa tahun berikutnya untuk mengenang kejadian memilukan tersebut dibangun sebuah museum yang bernama Museum Tsunami. Museum Tsunami terletak di Jalan Sultan Iskandar Muda No. 3, Sukaramai, Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh 23243. Apabila anda mengunjungi museum ini anda akan diarahkan untuk melalui lima ruangan utama pada Museum Tsunami di Aceh antara lain Lorong Tsunami, Ruang Kenangan, Sumur Doa, Lorong Cerobong, dan Jembatan Harapan, 

  1. Pulau Rubiah

Untuk melengkapi pengalaman berkunjunglah ke Pulau Rubiah dengan memesan tiket kapal. Pulau ini terletak di sebelah barat laut Pulau Weh. Nama Rubiah sendiri diambil dari salah satu nisan yang terletak di pulau tersebut. Kelebihan dari Pulau Rubiah ini salah satunya pulau ini memiliki kekayaan biota laut yang saat ini dilindungi Indonesia. Bagi anda yang suka aktivitas diving dan snorkeling tentu tidak akan menyesal melihat keindahan biota-biota laut tersebut. Berbagai terumbu karang warna-warni juga akan memanjakan kedua mata anda.

  1. Air Terjun Blang Kolam

Terletak di Desa Sidomulyo, Nisam Antara, Kecamatan Kuta Makmur, Kabupaten Aceh Utara ini memerlukan waktu hanya sekitar 30 menit  dari Ibu kota Aceh. Letaknya yang tidak terlalu jauh dengan pemandangan alam air terjun yang begitu indah tempat wisata ini sangat teramat disayangkan bila anda lewatkan. Nama lain dari Air Terjun Blang Kolam adalah air terjun kembar, hal ini dikarenakan terdapat dua aliran air terjun dengan ketinggian kira-kira 75 km. Pemandangan yang asri dan indah dengan udara yang masih sangat segar membuat air terjun ini juga menawarkan aktifitas outdoor menarik lainnya. 

  1. Danau Laut Tawar

Tidak hanya laut dan air terjun, Aceh juga memiliki wisata air berupa danau yang tidak kalah indahnya. Danau Laut Tawar terletak di Dataran Tinggi Gayo, Kabupaten Aceh Tengah. Danau ini memiliki luas sekitar 5.472 hektar dan panjangnya mencapai hingga 3.219 km. Anda dapat meikmati keindahan Danau Laut Tawar ini dari Dataran Tinggi Gayo, dijamin anda tidak akan kecewa datang kesini! Letak dari danau ini pun bersebelahan langsung di sebelah baratnya dengan Kota Takengon, ibu kota dari Aceh Tengah.

Aceh memang menyimpan begitu banyak keindahan, masih banyak tempat wisata lain yang dapat anda jelajahi di Aceh! Bagaimana? Apakah anda sudah tertarik untuk berlibur ke Aceh?Â